SELAMAT DATANG DI BLOG SEKOLAH DASAR NEGERI 3 PAYUNGSARI KORWIL PENDIDIKAN KECAMATAN PANUMBANGAN KABUPATEN CIAMIS

Rabu, 22 Februari 2012

Mendikbud: Hanya 30 Persen Guru Honorer yang Diangkat PNS

Memdikbud : Muhammad Nuh
Jakarta Tidak semua guru honorer akan diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Dari 600 ribu guru honorer yang ada, hanya 30 persen saja yang bisa mendapat perbaikan status.

“Kira-kira 30 persen dari mereka akan direkrut, tidak mungkin kalau sekitar 600 ribu direkrut,“ kata Mendikbud Muhammad Nuh di kantor presiden, Jl Medan Merdeka Utara, Rabu (22/2/2012).

Menurut Nuh, para guru honorer yang diangkat jadi PNS bakal diseleksi ketat. Selain itu, distribusi penempatan para PNS itu juga akan diperbaiki.

“Kalau sekarang honorer di kabupaten A melebihi, bisa jadi diangkat di kabupaten B. Sehingga sekaligus perbaikan distribusi,” terangnya.

Meski tidak semua guru honorer diangkat, Nuh meminta mereka tidak berkecil hati. “Kalau tidak dapat pegawai negeri, ada tunjangan profesi, dari sisi kesejahteraan bisa tetap diperhatikan,“ imbuhnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar